Kekuatan Militer Indonesia Serta KOPASSUS yang Disegani Dunia

Hampir semua negara di dunia memiliki sistem pertahanan militer untuk menjaga kedaulatannya, tak terkecuali dengan negeri ini, yang memiliki pasukan Tentara Nasional Indonesia, atau disingkat dengan TNI. Kekuatan militer Indonesia terbilang bagus di mata dunia. Menurut situs Global FirePower, Indonesia berada di peringkat 16 dari 137 negara.

Indonesia memiliki personel militer yang terbagi menjadi tiga, yakni TNI Angkatan Udara, TNI Angkatan Darat, dan TNI Angkatan Laut. Jumlah keseluruhannya sebanyak 800 ribu personel, terdiri dari 400 ribu personel aktif,dan 400 ribu personel cadangan.

Untuk menunjang operasional, Angkatan Udara memiliki 41 pesawat tempur, 192 helikopter, 8 helikopter perang, serta 65 pesawat pembom dan meriam anti-udara.

Sedangkan Angkatan Darat, memiliki 315 tanker perang, 141 artileri otomatis, 356 artileri manual, 36 proyektil misil, dan memiliki kendaraan lapis baja sebanyak 1300.

Untuk menjaga perairan, Angkatan Laut mempunyai 8 kapal fregat, 24 kapal korvet, 5 kapal selam, 139 kapal patroli, dan memiliki 11 pangkalan perang.

Mengenai kebutuhan logistik dan bahan bakar untuk operasi militer, Indonesia memiliki sumber daya minyak bumi 1,66 juta barel per hari, dengan cadangan minyak bumi mencapai 3,23 miliar barel. Untuk kepentingan militer, Indonesia mengucurkan dana 6,9 miliar dolar AS per tahun.

Selain peralatan perang yang begitu memadai, Militer Indonesia diperkuat dengan adanya Komando Pasukan Khusus, atau yang dikenal dengan nama Kopassus, Tugasnya-pun sangat beresiko tinggi. Untuk pelatihannya saja, anggota Kopassus harus merangkak dan melakukan kamuflase dalam lumpur ditengah hujan peluru.

Pasukan ini dididik untuk memiliki kecerdasan, reflek dan insting yang kuat di medan pertempuran. Menurut penilaian The Top Tens, 1 anggota Kopassus, setara dengan 5 tentara biasa. Pasukan ini dibekali dengan senjata yang begitu spesial.

Pasukan elite Indonesia sangat disegani di dunia. Mengacu pada situs Medium.com, Kopassus menempati posisi ke-tiga di bawah SAS Inggris dan Mossad Israel.

Saat adanya pertemuan Pasukan Elite di Wina, Austria, Kopassus ditempatkan pada peringkat ke-dua dalam acauan operasi strategi militer.

Dalam peranannya di kancah Internasional, pada 1957 di bawah kepemimpinan Letnan Kolonel Infanteri Hartayo, Kopassus dipercaya oleh PBB untuk menjaga keamanan di Mesir. Selain dari itu, pasukan yang dinamai Garuda Contingent (Konga), juga sering diminta untuk menjaga perdamaian dunia.

Tidak ada komentar untuk "Kekuatan Militer Indonesia Serta KOPASSUS yang Disegani Dunia"